... Panduan Menjahit Baju dengan Bahasa Inggris untuk Pemula: Tips dan Trik DIY!

Menguasai Seni Jahit Baju dalam Bahasa Inggris - Panduan dan Tips DIY yang Indah

Rinda Salmun

Jika bicara tentang dunia fashion internasional rasanya memang tak lengkap jika belum menyebutkan nama Rinda Salmun. Ya, Rinda Salmun merupakan salah satu desainer asal Indonesia yang namanya sudah banyak dikenal di dunia fashion internasional.

Rinda Salmun membuktikan karyanya mampu bersaing di kancah internasional dengan busana-busana desainer papan atas. Hal ini ia tunjukkan pada debutnya dengan mampu tampil di pagelaran London Fashion Week tahun 2010 lalu.

Tak sampai di situ saja, karya-karya milik Rinda Salmun juga sudah pernah dipamerkan pada salah satu pagelaran busana dalam negeri Jakarta Fashion Week di tahun 2013.

Deretan Desainer Baju Terkenal di Indonesia yang Go Internasional

Desainer Baju Terkenal di Indonesia – Indonesia tidak hanya kaya akan alamnya saja, tapi juga memiliki banyak talenta yang bisa mengharumkan nama Indonesia hingga ke kancah internasional, salah satunya dari bidang fashion.

Beberapa desainer baju terkenal di Indonesia sudah malang-melintang di kancah internasional. Karya-karya mereka bisa bersaing di dunia internasional sekaligus mampu membuktikan bahwa dalam bidang fashion pun Indonesia tidak kalah bagusnya dengan negara lain.

Beragam karya seperti baju, tas, hingga perhiasan dari desainer-desainer Indonesia ini sudah banyak digunakan oleh tokoh-tokoh penting dunia. Wah, cukup menarik ya untuk dibahas lebih dalam lagi terkait deretan nama desainer terkenal dari Indonesia ini!

Mungkin beberapa dari Grameds belum begitu tahu siapa saja desainer baju terkenal asal Indonesia yang sudah bisa go internasional. Oleh karena itu, yuk, simak artikel ini hingga akhir, supaya Grameds bisa mendapatkan informasi seputar nama-nama desainer baju terkenal asal Indonesia.

Table of Contents

Dian Pelangi

Dian Pelangi atau yang memiliki nama asli Dian Wahyu Utami ini lahir pada 14 Januari 1991 di Palembang. Dari beberapa desainer wanita asal Indonesia yang mendunia, Dian Pelangi adalah salah satu di antara mereka. Dian Pelangi juga memiliki brand busana sendiri yang diberi nama Dian Pelangi Fashion.

Agar bisa lebih fokus dalam dunia fashion, Dian Pelangi menimba ilmu dan menjadi salah satu lulusan École supérieure des arts et techniques de la mode (ESMOD) Paris. Menariknya lagi nama Dian Pelangi juga sudah masuk di jajaran 500 orang paling berpengaruh dalam dunia fashion menurut majalah Business of Fashion (bof) London.

Yosep Sinudarsono

Berikutnya ada Yosep Sinudarsono, desainer muda asal Semarang yang namanya memang sudah dikenal di kancah internasional. Sejumlah karya Yosep Sinudarsono juga pernah dikenakan oleh selebritis internasional pada ajang-ajang bergengsi.

Misalnya, saat ajang Golden Globe Awards 2015, beberapa selebritis seperti Judy Meyers, Terry Seymour, dan Malin Akerman mengenakan karya Yosep Sinudarsono

Yosep Sinudarsono merupakan alumni sekolah ternama ESMOD Paris dan Lembaga Pengajaran Tata Busana Susan Budihardjo. Kini Yosep Sinudarsono makin unjuk gigi dalam dunia fashion dengan membuat label sendiri yang diberi nama Lotuz.


Tags: jahit baju

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia