Seni Kreasi dari Daun Kering - Panduan DIY untuk Membuat Kerajinan Bernilai dari Alam
Kerajinan dari Kulit Jagung
Kerajinan dari kulit jagung – Kerajinan dari kulit jagung sudah ada sejak lama di berbagai daerah di Indonesia, terutama di daerah yang banyak menghasilkan jagung.
Salah satu contoh daerah yang terkenal dengan kerajinan kulit jagung adalah Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Di sana, terdapat banyak pengrajin yang membuat berbagai macam kerajinan dari kulit jagung, seperti bunga, boneka, tas, sandal, topi, dan lain-lain.
Kerajinan kulit jagung di Malang bahkan sudah menjadi salah satu ikon pariwisata dan budaya daerah tersebut.
Kerajinan kulit jagung memiliki banyak manfaat, baik bagi para pengrajin maupun bagi lingkungan.
Bagi para pengrajin, kerajinan kulit jagung dapat menjadi sumber penghasilan yang cukup menguntungkan, karena bahan bakunya mudah didapatkan dan murah, namun hasilnya dapat dijual dengan harga yang cukup tinggi.
Selain itu, kerajinan kulit jagung juga dapat meningkatkan kreativitas dan keterampilan para pengrajin, serta melestarikan budaya dan tradisi lokal.
Bagi lingkungan, kerajinan kulit jagung dapat mengurangi jumlah sampah organik yang dapat mencemari tanah dan air, serta menghemat penggunaan bahan sintetis yang tidak ramah lingkungan.
Dalam artikel ini, kita akan membahas 18+ Contoh Kerajinan dari Kulit Jagung Beserta Cara Membuatnya.
Table of Contents

Tutorial, Tips, dan Cara Membuat Kerajinan Hiasan dari Daun Kering
Penasaran cara membuat kerajinan hiasan dari daun kering? Jangan salah. Siapa sangka bahwa ternyata dari dedaunan kering yang sering dianggap sampah bisa dihasilkan berbagai craft dengan tampilan cantik?
Cara Membuat Kerajinan Hiasan dari Daun Kering untuk Dinding
Siapkanlah alat dan bahan berupa daun-daun kering yang menurut Anda bagus, figura atau papan kayu yang bisa digantung di dinding, silica gel natural dari Bio Industries, cat (opsional), dan lem Eva Phaethon. Kemudian, ikuti langkah-langkahnya di bawah ini.
1. Pilih daun yang Anda inginkan. Jangan mengambil daun yang kadar airnya tinggi maupun daun yang sudah benar-benar kering. Pilih daun tua namun masih dalam kondisi yang bagus.
2. Siapkan silica gel natural dan masukkan dalam toples tertutup. Pastikan terus toples atau wadah tersebut menutup karena silica gel bersifat menyerap kelembaban. Bila terbuka, bahan ini akan menyerap kelembaban udara ruangan dan tak bisa lagi digunakan langsung.
3. Masukkan daun yang dipilih ke dalam toples tertutup. Timbun dengan silica gel lain.
4. Tunggulah supaya daun benar-benar kering. Tiap tipe daun membutuhkan waktu kering berbeda. Jadi selalu cek kondisinya.
5. Selagi menunggu, siapkan figura atau papan kayu untuk meletakkan daun kering. Pastikan permukaannya sudah rata, bersih, dan kering. Aplikasikan cat bila Anda menginginkannya.
6. Ambil daun yang sudah kering, dan lem sesuai rancangan yang Anda inginkan menggunakan Phaethon.
7. Tunggu beberapa saat dan papan hias dinding dari daun kering siap Anda pajang di ruangan.
Mudah bukan cara membuat kerajinan hiasan dari daun kering ini? Ayo ikuti segera langkah-langkah di atas untuk membuat kerajinan tangan Anda sendiri.
Boneka dari Kulit Jagung
Boneka dari kulit jagung sangat menarik dan cocok sebagai hiasan atau koleksi. Untuk membuat boneka dari kulit jagung, kita membutuhkan bahan dan alat sebagai berikut:
- Kulit jagung yang sudah kering
- Dakron atau kapas
- Benang
- Pewarna makanan
- Gunting
Cara membuat boneka adalah sebagai berikut:
- Potong kulit jagung yang panjang menjadi dua bagian, rebus potongan tersebut dengan pewarna makanan kurang lebih 3 menit.
- Ambil satu lembar kulit jagung panjang dan pelintir bagian tengahnya untuk membuat kepala boneka.
- Isi salah satu ujung kulit jagung dengan dakron atau kapas kemudian tutup dengan ujung lainnya.
- Ambil beberapa helai lagi untuk membuat badan boneka dengan menyelipkannya di bagian kepala dan ikat menggunakan benang.
- Siapkan beberapa helai panjang untuk tangan dan helai pendek yang sudah diberi pewarna untuk lengan baju.
- Gulung helai panjang kemudian tutup dengan helai pendek di salah satu ujung tapi jangan terlalu ke ujung dan ikat menggunakan benang.
- Balik helai pendek ke arah luar sehingga menutupi ikatan benang.
- Buat untuk lengan kanan dan kiri dengan gulungan helai yang sama namun di sisi lainnya.
- Satukan tangan, badan, dan kepala dengan menyelipkan gulungan tangan di bawah ikatan kepala.
- Ikat beberapa helai kulit jagung di badan menggunakan benang sebagai baju.
- Boneka perempuan cukup rapikan saja bagian bajunya sedangkan boneka laki-laki di bagi menjadi 2 pada bagian bawah untuk membentuk kaki.
Tags: kerajinan dari cara membuat daun