Kerajinan Cantik dari Tanah Liat Tepung - Inspirasi DIY untuk Karya Rajut
Cara Memaksimalkan Plastisin Pada Perkembangan Anak
Bagi anak yang bermain plastisin ini, maka akan dengan nggak sengaja tengah melatih sistem motorik halus dan mengembangkan daya imajinasinya.
Sistem motorik halus yaitu kemampuan seorang anak untuk melakukan aktivitas memakai otot kecil.
Contohnya seperti menulis, menggambar, menyusun puzzle dan lain sebagainya.
Supaya bisa lebih maksimal lagi dalam mengembangkan kemampuan anak, maka sedikit akan Genemil.com berikan gambaran untuk Anda:
- Lakukan aktivitas saat suasana bermain
Hal ini dilakukan sebab dalam suasana bermain, anak akan merasa gembira dan bebas.
Akan tumbuh minat dan keinginan dari diri sendiri dalam melakukan aktivitas.
- Sesuaikan warna supaya lebih menarik perhatian
Silahkan Anda berikan plastisin dengan warna-warni yang cerah, agar menumbuhkan minat anak dalam membentuknya.
Metode ini wajib dilakukan, karena anak nggak menyukai warna-warni yang terlihat pucat/gelap.
- Mulailah dengan satu contoh mudah
Pertama kalinya, cobalah untuk mengajarkan perlahan dalam membuat objek atau benda yang mudah dibentuk.
Contohnya seperti kotak, segitiga, persegi panjang dan lain sebagainya.
- Kita biarkan anak membentuknya sendiri
Selanjutnya, coba Anda biarkan sang anak untuk mencoba membentuknya sendiri.
Jadi, Anda tinggal berikan contoh benda atau objek sederhana dan kemudian amati bagaimana anak tersebut meniru tanpa perlu bantuan.
Aktivitas ini bisa merangsang keterampilan tangan maupun kemampuannya dalam berpikir logis bagi si anak.
- Menaikkan tingkat kesulitan pada sebuah benda tiruan
Jika anak sudah meniru benda yang cukup sederhana dan mudah untuk dibentuk.
Langkah berikutnya, coba berikan benda yang lebih sulit ditiru seperti hewan panda, gajah, jerapah maupun sejenisnya.
Jenis-jenis bahan lunak
Bahan lunak terbagi ke dalam dua jenis yakni bahan lunak alami dan bahan lunak buatan.Kerajinan dari bahan lunak merupakan produk kerajinan yang menggunakan bahan dasar yang bersifat lunak, beberapa bahan lunak yang digunakan dalam pembuatan produk kerajinan, yaitu seperti berikut:
1. Jenis Bahan lunak alami
Kerajinan Bahan Lunak Tanah Liat
Tanah liat dihasilkan oleh alam yang berasal dari pelapukan kerak bumi. Tanah liat disebut juga sebagai tanah lempung. Tanah liat dapat kita ketahui dan dapat kita temukan dengan warna hitam keabu- abuan. Diberi nama tanah liat karena melihat dari teksturnya yang liat, sehingga mudah sekali dibentuk- bentuk.
Tanah liat memiliki karakteristik:
- Sulit menyerap air sehingga tidak cocok untuk dijadikan sebagai lahan pertanian.
- Tekstur tanah cenderung lengket
- Dalam keadaan kering, butiran tanahnya terpecah-pecah secara halus.
- Merupakan salah satu bahan baku untuk membuat tembikar dan kerajinan tangan lainnya yang dalam pembuatannya harus dibakar dengan suhu di atas 10000C.
Jenis tanah liat:
- Tanah liat primer, dihasilkan dari pelapukan batuan karena tenaga endogen namun tidak berpindah dari batuan induknya, sehingga sifatnya lebih murni daripada tanah liat sekunder. Tanah liat yang memiliki warna putih atau putih kusam. Termasuk tanah liat jenis ini adalah kaolin, bentonite, feldspatik, kwarsa dan dolomite.
Ciri-ciri tanah liat primer adalah:
- Warna putih dan juga putih kusam
- Cenderung berbutir kasar
- Tidak plastis
- Daya lebur tinggi
- Daya susut kecil
- Bersifat tahan api
- Suhu matangnya antara 1.300oC hingga 1.400oC
Cara Membuat Kerajinan dari Plastisin (Playdough)
Siapkan dulu beberapa alat yang dibutuhkan:
- Wadah / Mangkuk besar untuk mengaduk adonan
- Sendok / pengaduk
Jika sudah, sediakan bahan-bahan yang Anda perlukan:
- 1 gelas air
- 4 gelas tepung
- 1 ½ gelas garam
- 2 hingga 4 sendok makan minyak goreng
- 5 tetes pewarna makanan
- Glitter (opsional)
1. Siapkan Segelas Air
Silahkan Anda tuang satu gelas air kedalam mangkuk / wadah yang cukup besar sebagai tempat untuk menampung sekaligus mengaduk semua bahan.
2. Berikan Pewarna Makanan
Kemudian masukkan pewarna makanan sesuai warna yang diinginkan, namun nggak perlu terlalu banyak.
Karena semakin banyak pewarna yang Anda berikan, maka akan semakin pekat warna plastisinnya.
3. Tuangkan Bahan-Bahan Kering
4. Tambahkan Minyak Goreng
Nah, fungsi minyak disini adalah untuk membuat plastisin (playdough) menjadi lunak dan agar mudah dibentuk nantinya.
Namun, Anda mulai dengan 2 sendok makan minyak terlebih dulu, apabila adonannya sudah menggumpal atau mulai mengering, maka bisa ditambahkan beberapa sendok lagi.
Jenis Kerajinan Bahan Lunak Lengkap dengan Contoh Produk
Kerajinan Bahan Lunak Jenis Dan Contoh Cara Membuat – Terdapat berbagai jenis bahan dan material yang dapat digunakan untuk membuat kerajinan tangan, mulai dari barang bekas/limbah hingga bahan yang tersedia di pasaran dengan berbagai jenis bahan kerajinan yang tersedia. Namun, perlu diperhatikan bahwa beberapa jenis bahan kerajinan memiliki sifat-sifat tertentu yang dapat mempengaruhi hasil karya yang dibuat dari material tersebut.
Secara umum, kerajinan dari bahan lunak dapat dibagi menjadi dua kategori, yaitu kerajinan dari bahan alami dan kerajinan dari bahan buatan. Masing-masing kategori bahan memiliki keunggulan dan kelemahan yang perlu diperhatikan dalam memilih bahan untuk membuat kerajinan.
Bahan kerajinan alami, seperti kayu, bambu, rotan, dan tanah liat, biasanya mudah ditemukan di sekitar lingkungan sehari-hari. Keunggulan bahan kerajinan alami adalah bahan ini memiliki tekstur dan karakter yang unik, sehingga hasil karya dari bahan ini akan memiliki kesan alami dan organik. Namun, bahan kerajinan alami juga memiliki kelemahan, seperti rentan terhadap kerusakan karena faktor lingkungan seperti cuaca atau serangan hama.
Sementara itu, bahan kerajinan buatan, seperti kain flanel, foam, atau kertas karton, tersedia di pasaran dan dapat dibeli dengan berbagai macam jenis dan warna. Keunggulan bahan kerajinan buatan adalah bahan ini mudah ditemukan, memiliki berbagai pilihan warna dan motif, serta mudah dibentuk dan dipotong sesuai dengan kebutuhan. Namun, kelemahan bahan kerajinan buatan adalah kurang memiliki karakter dan kesan alami yang unik seperti bahan kerajinan alami.
Dalam memilih bahan untuk membuat kerajinan tangan, penting untuk mempertimbangkan sifat-sifat dan keunggulan serta kelemahan dari masing-masing jenis bahan. Dengan memilih bahan yang tepat, hasil karya kerajinan tangan yang dihasilkan akan lebih rapih, indah, dan memiliki daya tahan yang lebih baik.
Tags: kerajinan dari contoh clay flour