... Belajar Gambar Sulaman Strimin: Panduan Langkah demi Langkah

Seni Sulaman Strimin - Panduan Lengkap untuk Karya Seni Jahitan Jarum DIY

Jarum Apa yang Digunakan untuk Sulaman Kristik?

Jarum untuk sulam kristik adalah jarum tapestri dengan ujung tumpul dan mata jarum lebih besar dari jarum jahit biasa. Kerajinan sulam kristik ini tak membutuhkan jarum berujung runcing karena media kain yang digunakan memiliki serat dan lubang yang lebar. Ukuran jarum yang cukup besar ini juga mencegah timbulnya rasa sakit di tangan saat digunakan untuk menyulam.

Pemidangan atau hoop tidak harus digunakan dalam proses menyulam kristik. Tetapi bagi para pemula, penggunaan pemidangan ini akan memudahkan proses menyulam. Untuk memakai pemidangan, pertama-tama lepaskan baut untuk memisahkan dua lingkaran pemidangan. Letakkan lingkaran pemidangan bagian dalam atau lingkaran yang polos (lingkaran tanpa baut) pada permukaan yang rata. Misalnya saja di atas meja. Letakkan kain di atas pemidangan tersebut dan pastikan titik tengah kain berada tepat di tengah pemidangan.

Selanjutnya, letakkan lingkaran pemidangan bagian luar di atas kain. Tekan lingkaran luar ini ke bawa sehingga kain terjepit di antara kedua lingkaran pemidangan. Dengan lembut, tarik kain saat baut pemidangan dikencangkan. Ingat, jangan menarik kain terlalu kencang untuk menghindari kain bergelombang.

Pengertian Dan Asal Usul Dari Kain Strimin

Kain adalah salah satu bahan, dan biasanya ada berbagai banyak pilihan pilihan kain.

Diantara salah satu nya adalah kain tenun yang bercorak kotak dan kainnya berlubang.

Jenis kain tersebut ini bisa di katakan dengan kain strimin, dikarenakan mempunyai bentuk atau model yang kotak dan sedikit berlubang.

Biasanya kain tersebut di gunakan untuk sebagai bahan sulaman.

Perlu kalian ketahui kain strimin tersebut adalah terbuat dari bahan kapas atau bisa di buat dari salah satu benang yang bernama benang sintetis.

Kemudian seorang penjahit akan menenun atau menjahit kain strimin dengan rapat dan berlubang.

Seorang penjahit biasa membuat kain strimin ini dalam bentuk pakaian maupun berbagai kerajinan sulam dengan tangan lainnya.

Bila ingin mengenal lebih jauh tentang kain tersebut,, seorang bisa menyimaknya berikut ini:


Tags: sulam gambar strimin

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia