... Harga Mesin Jahit Typical Bekas: Panduan Lengkap untuk Pencinta Jahitan DIY

"Harga Mesin Jahit Bekas Typical"

Perbedaan Obras dan Semi Obras

  • Jahitan semi-obras umumnya dikerjakan dengan mesin jahit portable multifungsi yang dilengkapi dengan fitur semi-obras. Sementara, jahitan obras biasanya dikerjakan menggunakan mesin obras atau overlock sewing machine.
  • Obras dapat menggunakan 2 benang dan 1 jarum, 3 benang dan 1 jarum, atau 4 benang dan 2 jarum pada mesinnya. Sementara, semi-obras menggunakan 2 benang dan 1 jarum pada mesin jahit portable multifungsi.
  • Semi-obras tidak menggunakan pisau pemotong untuk pinggiran kain pada mesinnya, sehingga hasil bagian tepinya kurang begitu rapi. Sementara, obras menggunakan pisau obras yang tajam untuk memotong pinggiran kain sehingga hasilnya jauh lebih rapi.

Dibandingkan dengan jahitan semi-obras yang dibuat menggunakan mesin jahit portable, jahitan obras yang sesungguhnya memang terlihat jauh lebih rapi dan bagus. Jadi, jika Anda ingin mendapatkan jahitan obras yang berkualitas, memang sebaiknya menggunakan mesin obras daripada memakai mesin jahit portable.

Mesin obras, seperti dilansir Fitinline.com, adalah mesin yang digunakan untuk membuat jahitan pada tepian busana agar kain atau bahan tidak mudah terurai sehingga pakaian lebih tahan lama dan terlihat lebih rapi. Mesin obras ini umumnya dilengkapi dengan pisau pemotong kain, sehingga dapat menghasilkan jahitan yang terlihat rapi pada bagian tepinya. Masih menurut sumber yang sama, dalam industri garmen atau konveksi, dikenal beberapa jenis mesin obras berdasarkan jumlah benang yang dipakai, sebagai berikut.

Info Terkini Harga Mesin Jahit Juki Baru dan Second

Jika Anda pengusaha konveksi, atau bergelut di bidang jahit-menjahit, mungkin sudah cukup familiar dengan nama Juki. Ini adalah salah satu merek mesin jahit yang cukup populer di Indonesia, yang umumnya menghadirkan mesin jahit elektrik dan portable. Memiliki kualitas yang sudah dipercaya, harga produk baru maupun produk bekas (second) mesin jahit ini berkisar jutaan rupiah.

Dilansir dari Wikipedia, mesin jahit dapat dikatakan sebagai peralatan mekanis atau elektromekanis yang berfungsi untuk menjahit. Mesin jahit konon sudah umum digunakan di rumah-rumah penduduk sebelum tahun 1889. Sementara, mesin jahit yang digerakkan oleh energi listrik sudah dipakai secara luas pada awal abad ke-20.

Sebelum ditemukannya mesin jahit, dikutip Kumparan, masyarakat membuat pakaian dengan cara manual, hanya menggunakan jarum sebagai alat untuk membuatnya. Jarum yang digunakan untuk membuat pakaian pertama kali berasal dari bahan-bahan, yang untuk ukuran sekarang dianggap tidak lazim, seperti batu, tembaga, tulang, ataupun gading. Jarum-jarum tersebut digunakan untuk menyatukan kulit hewan agar dapat menjadi sebuah pakaian. Sementara itu, benang yang dipakai terbuat dari serat-serat otot hewan.

Pada tahun 1755, Charles Weisenthal, orang Jerman yang bermukim di Inggris, mematenkan penemuan jarumnya yang khusus dirancang untuk digunakan pada sebuah mesin. Sekitar 40 tahun kemudian, Thomas Saint, mematenkan mesin jahit pertama buatannya. Alat yang dibuatnya adalah sebuah alat yang dapat membuat lubang pada kulit hewan, untuk kemudian dimasukkan jarum dan benang ke dalamnya. Namun, alatnya tersebut tidak dapat beroperasi dengan baik, sehingga tidak dapat diterima oleh masyarakat.

Update Harga Mesin Obras Typical Baru dan Bekas

Tidak sulit menemukan mesin obras, terutama untuk Anda yang bergelut di bidang konveksi atau jahit-menjahit. Pasalnya, ada banyak merk mesin obras yang sudah beredar di pasaran, dan salah satu yang cukup populer adalah Typical. Hadir dalam beragam tipe, mesin obras Typical saat ini ditawarkan di kisaran harga jutaan rupiah untuk produk baru.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, obras dikatakan sebagai jahitan khusus (kelim) pada tepi kain untuk mencegah agar bahan tidak berserabut (yang dikerjakan dengan mesin obras). Jahitan khusus yang dimaksud KBBI ini adalah semacam rajutan yang menutup serat di tepi kain tersebut supaya tidak lepas-lepas dan akhirnya merusak kain, selain kain juga akan terlihat lebih rapi.

Dalam dunia jahit-menjahit, dikenal obras dan semi-obras. Sebenarnya, dari segi fungsi, kedua kegiatan ini memiliki kegunaan yang hampir sama, yaitu merapikan pinggiran kain agar tidak bertiras. Meski demikian, bentuk jahitan dan alat yang digunakan untuk menjahit kain tetap berbeda. Ada beberapa hal mendasar yang membedakan antara obras dan semi-obras.

Harga Mesin Obras Benang 4

Merk Mesin Obras Harga
Domestic BL434D Rp2.500.000
Brother EF4-B531 Rp3.210.000
Takato TK747 Rp3.500.000
Simaru SM747 Rp3.500.000
Elnoss EL-747 Rp3.700.000
Gemsy 7700-04JX Rp3.720.000
Shunfa SF-747A Rp3.850.000
Yamata FY747 Rp3.990.000
Typical GN-794 Rp4.500.000
Jack JK-804D Rp4.775.000
Singer 322D-241M-24 Rp5.780.000
Jack E4-4 Rp6.240.000
Siruba 647KP Rp8.590.000
Juki MO-6814S Rp9.999.000
Juki MO-735 Rp10.700.000
Simaru SM 5100-D4 Rp18.735.000
Juki MO-6814S Rp18.901.000
Sunsir Overlock R5-4-54/433 Rp21.300.000

Harga mesin obras benang 4 di atas kami rangkum dari berbagai sumber, termasuk sejumlah situs jual beli online. Perlu Anda catat bahwa harga mesin obras tersebut tidak mengikat dan dapat berubah sewaktu-waktu. Selain itu, harga peralatan ini bisa saja berbeda di masing-masing tempat, meskipun produk yang ditawarkan sama.


Tags: jahit mesin bekas typical

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia