Kreasi Menawan Kerajinan Tangan dari Batok Kelapa
3 Ide Kerajinan dari Batok Kelapa dan Cara Membuatnya
Kerajinan dari batok kelapa menjadi salah satu kerajinan tangan yang paling banyak dijumpai di Indonesia.
Pada dasarnya, buah kelapa mudah dijumpai di negara kita ini dan memiliki manfaatnya masing-masing.
Mulai dari daging buah dan air kelapa yang bisa dikonsumsi, daun kelapa untuk bungkus daun, hingga batok kelapa yang bisa disulap jadi kerajinan tangan.
Kerajinan tangan ini biasanya bisa dijumpai di toko oleh-oleh khas daerah karena tampilan warnanya yang eksotis dan bentuknya yang unik.
Dengan dijadikannya batok kelapa sebagai kerajinan tangan, maka nilai jualnya jadi lebih tinggi.
Cara Membuat Kerajinan dari Batok Kelapa
Jika tertarik untuk membuat kerajinan dari batok kelapa, di bawah ini ada beberapa barang kerajinan dari batok kelapa yang bisa dibuat di rumah.
Pastinya, kerajinan tangan ini bermanfaat untuk keseharian, ya!
1. Mangkuk dan Cangkir
Kerajinan dari batok kelapa yang paling mudah dibuat adalah membuat mangkuk.
Moms bisa membuatnya dengan beragam ukuran tergantung dari pemilihan besar batok kelapa.
Bahan dan Alat:
- Batok kelapa utuh
- Amplas
- Spidol
- Gerinda atau gergaji
- Cat pernis
- Mineral oil
- Kapas
- Kayu berbentuk setengah lingkaran
- Lem kayu
Cara Membuat:
1. Amplas batok kelapa menggunakan amplas hingga bagian luarnya agak halus.
2. Bagi dua batok kelapa dengan ukuran yang sama menggunakan gerinda atau gergaji.
3. Khusus untuk cangkir, Moms bisa membaginya menjadi ¾ dan gunakan ukuran yang besar.
4. Jika tidak memiliki gerinda atau gergaji, Moms bisa pergi ke tukang kayu untuk meminta dipotongkan batok kelapa.
5. Supaya sama bentuknya, Moms bisa menandainya dengan garis menggunakan spidol.
6. Haluskan lagi menggunakan amplas sampai halus.
7. Oleskan batok kelapa dengan cat pernis pada bagian luarnya. Sementara itu, bagian luar dibiarkan begitu saja.
8. Untuk cangkir, pasangkan kayu setengah lingkaran dengan menggunakan lem kayu hingga benar-benar merekat.
9. Jemur batok kelapa hingga pernis mengering.
10. Oleskan mineral oil ke seluruh bagian mangkok batok kelapa menggunakan kapas agar tampilannya lebih mengkilap.
Mangkok dari Tempurung Kelapa
Selain dapat dibuat menjadi tas, tempurung kelapa juga dapat dibuat menjadi peralatan makan seperti mangkok. Dibanding cara membuat tas dari tempurung kelapa, cara membuat mangkok dari tempurung kelapa ini lebih mudah.
Pasalnya, tempurung kelapa sudah berbentuk bola. Untuk menjadikan kerajinan yang mudah dibuat ini menjadi mangkok. Tempurung kelapa hanya perlu dipotong menjadi dua bagian dengan perbandingan 60:40 di mana bagian yang besar digunakan sebagai badan mangkok dan bagian yang kecil untuk kaki mangkok.
Baca Juga Pradana & Pradani, Benarkah Istilah ini dalam Pola Mekanisme Pembinaan Tegak Dega ??
Limbah Tempurung Kelapa untuk Bahan Kerajinan
Limbah tempurung kelapa atau lebih dikenal sebagai limbah batok kelapa adalah sisa dari dari buah kelapa yang sudah diambil daging dan airnya.
Limbah tempurung kelapa ini tadinya banyak dipergunakan oleh masyarakat Indonesia sebagai bahan bakar untuk memasak hingga bahan bakar untuk pembuatan batu bata.
Lalu karena terlalu banyak limbah tempurung kelapa, maka para pengrajin mulai memanfaatkan limbah ini sebagai bahan baku kerajinan tangan.
Selain karena mudah didapat, limbah tempurung kelapa juga bisa didapatkan dengan harga yang sangat murah.
Untuk dijadikan sebagai bahan dasar kerajinan dari batok kelapa, tempurung kelapa harus dibersihkan terlebih dahulu dan diamplas kasar untuk membuatnya teksturnya bersih dan halus.
Tags: kerajinan dari yang mudah kelapa