... Kerajinan Botol Aqua: Ide Kreatif dan Panduan Membuatnya | DIY dan Seni Rajut

"Kreasi Botol Aqua - Panduan Membuat Kerajinan dari Botol Bekas!"

Bunga Hias

Kerajinan dari botol AQUA bekas terakhir yang bisa Anda coba adalah membuat bunga hias.

Dengan beberapa langkah sederhana, Anda dapat menciptakan dekorasi bunga yang menawan. Berikut adalah bahan-bahan yang diperlukan serta cara pembuatannya:

Bahan yang dibutuhkan:

  • Botol bekas AQUA yang sudah diberi warna.
  • Tangkai bunga plastik atau sedotan.
  • Gunting
  • Lem.

Cara membuat:

  1. Potong botol sesuai dengan pola kelopak bunga yang ingin dibuat.
  2. Persiapkan guntingan kelopak botol dalam jumlah yang cukup.
  3. Gabungkan dan tempelkan kelopak plastik untuk membentuk bunga.
  4. Tempelkan bunga yang sudah jadi pada tangkai bunga plastik jika ada atau Anda bisa menggunakan sedotan.
  5. Buat beberapa bunga plastik sesuai keinginan.

Bunga-bunga ini dapat dijadikan hiasan yang cantik dan ramah lingkungan di berbagai sudut rumah Anda.

Perlu diingat, tidak semua air itu AQUA. AQUA adalah air minum produk asli Indonesia dengan kandungan mineral alami yang berasal dari 19 pegunungan terpilih dan terlindungi di Indonesia.

Sumber air AQUA diambil dari bagian terdalam pegunungan yang memiliki lapisan pelindung sehingga bebas pencemaran. Hal inilah yang membuat AQUA terasa dingin alami dan segar tanpa perlu didinginkan terlebih dahulu.

Yuk, pilih #AQUADULU karena AQUA 100% Indonesia, 100% Halal, dan 100% Murni.

Referensi:

  1. 8 Kerajinan Dari Botol Bekas: Cara Membuat dan Contohnya - Buka
  2. 7 Kerajinan dari Botol Plastik yang Mudah Dibuat & Bermanfaat - Buka

Mobil-mobilan

Selain celengan, Anda juga bisa membuat kerajinan dari botol AQUA menjadi mainan mobil-mobilan yang kreatif dan cocok untuk diberikan kepada anak-anak. Adapun cara membuat kerajinan dari botol AQUA ini adalah:

Bahan-bahan:

  • 1 botol plastik AQUA bekas.
  • 4 tutup botol plastik bekas.
  • 2 batang sedotan kecil.
  • 2 batang sedotan besar.
  • Kuas kecil.
  • Cat air.
  • Lem tembak.
  • Spidol.
  • Gunting.

Langkah-langkah:

  1. Potong sedotan besar dengan panjang sekitar 1 cm lebih panjang dari badan botol. Pastikan diameter sisi kanan dan kirinya berukuran 0,5 cm.
  2. Tempelkan sedotan tersebut secara sejajar menggunakan lem tembak dan tunggu hingga merekat.
  3. Siapkan 4 buah tutup botol plastik, kemudian lubangi tutup botol plastik di tengah dan sesuaikan dengan sedotan yang sudah dipotong.
  4. Masukkan sedotan ke dalam lubang mobil dan tempelkan tutup botol.
  5. Pasang roda pada badan mobil dengan menggunakan lem tembak.

Tempat Pakan Burung dari Botol Bekas

Tak hanya manusia lho yang menerima manfaat daur ulang sampah plastik ini, burung juga bisa merasakan aksi bijak berplastik berikut! Yup, kerajinan dari botol bekas AQUA dapat digunakan sebagai tempat pakan burung-burung liar.

Cara membuat tempat paka burung dari botol bekas:

  1. Siapkan botol bekas AQUA ukuran sedang atau kecil, 1 sendok plastik, dan lem tembak.
  2. Buat dua lubang kecil di bagian tutup botol untuk memasang tali agar bisa digantung.
  3. Buat lubang-lubang kecil di bodi botol bagian depan dan belakang (posisi lubang bagian depan harus sejajar dengan lubang bagian belakang).
  4. Masukan sendok melalui lubang-lubang tadi. Rekatkan sendok dengan lubang menggunakan lem tembak.
  5. Isi penuh botol dengan pakan burung.
  6. Tutup rapat botol dan gantungkan di halaman atau teras rumah.
  7. Burung-burung pun akan bertengger di sendok untuk mengambil makanannya.

Kerajinan dari botol bekas memang bisa dijadikan menjadi barang yang kreatif dan sangat bermanfaat untuk mengurangi sampah plastik rumahan. Maka, ajaklah anggota keluarga dan si kecil untuk berkreasi dalam aksi ini dan juga mengajarkan bagaimana untuk menjadi lebih peduli lingkungan.

Namun, pastikan Anda dan keluarga meminum #AQUADULU sebelum memulai aktivitas tersebut ya, supaya tetap fokus dan terjaga konsentrasinya.

Anda juga bisa mencari agen resmi aqua terdekat dari lokasi Anda dan langsung melakukan pemesanan.

  1. Ajak Konsumen Kelola Sampah, Danone-AQUA dan Alfamart Luncurkan Reverse Vending Machine - Buka
  2. Recycled Plastic Bottle Planters Craft - Buka
  3. Make A Recycled Plastic Bottle Bird Feeder - Buka

Tags: kerajinan dari cara membuat botol aqua

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia