... 5 Ide Kerajinan Tas Kreatif dari Kain Flanel: Panduan DIY untuk Hobi Jahit Anda

7 Ide Kreatif Membuat Tas Cantik dari Kain Flanel - Panduan Kerajinan Tangan DIY

Cara Membuat Tas Sekolah dari Kain Flanel

Sebelum mulai cara membuat tas sekolah dari kain flanel, ada baiknya kamu siapkan alat dan bahannya terlebih dulu ya girls.

  • Pilih kain flanel dengan warna kesukaanmu dan sesuai kegunaan tasnya.
  • Benang
  • Jarum pentul
  • Jarum jahit biasa
  • Kertas karton
  • Gunting
  • Alat tulis, bisa pensil, spidol atau pulpen
  • Pita
  • Tali kur atau bisa diganti tali lainnya
  • Lem
  • Penggaris

Langkah-langkah cara membuat tas dari kain flanel

1. Tentu saja sebagai langkah awal cara membuat tas dari kain flanel adalah menggambar polanya terlebih dulu. Tentukan lebar serta tinggi dari tas pakai pensil dan penggaris di kertas karton.

Misalnya pakai ukuran tinggi 17 cm, lebar 14 cm dan tinggi penutup tas di bagian belakang 8 cm.

2. Jika pola sudah selesai digambar, potong kain flanel sesuai dengan pola tersebut. Oh iya, pakai gunting yang tajam agar serabut di kain flanel nggak rusak ya.

3. Nah, buat tali tasnya bisa pakai kain flanel dengan cara dipotong vertikal atau pakai tali kur dan tali lain yang sudah disiapkan.

4. Nah, sekarang adalah proses menjahit pada cara membuat tas dari kain flanel. Gunakan teknik melingkar agar terlihat rapi. Ulangi juga jahitannya agar kuat ya,

5. Lanjutkan dengan menjahit sisi cover tas. Buat menutupi bekas jahitan sebelumnya bisa kamu tumpuk dengan kain flanel yang warnanya beda loh!

6. Kemudian lapisi bagian bawah tas dengan kertas karton yang sudah disiapkan agar mampu menahan beban berat.

Wadah Kacamata

Penyakit mata sudah tidak lagi mengenal gender atau usia. Semakin banyak pengguna kacamata menunjukan semakin banyak pula penderita kelainan pada mata.

Mungkin salah satu faktor terbesarnya adalah semakin banyaknya pengguna gawai atau pun teknologi informasi lainnya yang memancarkan radiasi yang langsung mengenai mata.

Banyak juga yang terus menggonta-ganti kacamata mereka baik itu karena bertambahnya ukuran kacamata atau pun kacamata yang rusak.

Untuk mencegah rusaknya kacamata tentulah kita harus merawat dan menyimpan nya dengan baik. Tempat penyimpanan yang cukup sederhana dan mampu melindungi kacamata Anda salah satunya adalah yang terbuat dari Kain Flanel.

Tidak hanya fungsinya yang bermanfaat, kain Flanel juga menambahkan keindahan dalam barang-barang pribadi kita.

Jadi bisa saja kita hanya menambahkan hiasan pada tempat kacamata kita. Yang satu ini masih sedikit sekali orang-orang yang mencobanya. Semoga yang satu ini mampu mendatangkan manfaat luar biasa bagi Anda. Mau mencoba?


Tags: kerajinan dari flanel

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia