... Pengrajin Sepatu Cibaduyut: Panduan DIY dan Keterampilan Sulaman

Pengrajin Sepatu Cibaduyut - Seni Merajut dan DIY yang Memikat

Mengembalikan Marwah Sepatu Kulit Handmade Cibaduyut Ala Koku Footwear

Seorang pekerja tengah membuat sepatu di salah satu rumah produksi kawasan Sentra Sepatu Cibaduyut, Kota Bandung. IDN Times/Istimewa

Bandung, IDN Times - Cibaduyut. Siapa tak mengenal kawasan yang menjadi sentra sepatu di Kota Bandung ini. Bagi pecinta fesyen khususnya sepatu kulit, Cibaduyut sudah barang tentu jadi tujuan utama untuk dikunjungi.

Cibaduyut sendiri berlokasi di daerah Bojongloa Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat. Tepatnya tidak jauh dari terminal Leuwi Panjang dan hanya memiliki jarak tempuh sekitar 10 kilometer (km) atau 30 menit dari pusat kota alun-alun Bandung.

Dari berbagai refensi yang ada, sentra sepatu Cibaduyut sudah muncul sejak 1920-an, ketika para pekerja di industri sepatu memutuskan berhenti dan membuka usahanya sendiri. Lambat laut bisnis sepatu kulit di kawasan ini makin cerah. Banyak produk berkualitas yang dibuat secara mandiri, tanpa bantuan mesin, diproduksi para perajin di Cibaduyut.

Sayangnya, bisnis sepatu kulit handmade dari Cibaduyut saat ini mulai banyak digantikan mesin. Sepatu dibuat massal dengan kualitas standar. Kekhasan sepatu kulit yang dibuat oleh tangan perajin pun perlahan memudar.

"Kalau dari pengamatan saya ini dari seluruh pelaku usaha sepatu di Cibaduyut mungkin hanya lima persen yang mempertahankan (kualitas handmade). Jadi memang hitungan jari lah, dan orangnya ya itu-itu saja," kata Mochamad Indra Yusuf Wahyudin, pemilik jenama Koku Footwear saat berbincang dengan IDN Times, Minggu (28/5/2023).

Menurutnya, jumlah produsen sepatu di Cibaduyut masih banyak. Namun, hanya sedikit yang mempertahankan produk berkualitas agar bisa dijual sampai ke luar negeri.

Strategi Pengrajin Sepatu Cibaduyut di Tengah Gempuran Impor

foto: Humas Kota Bandung

M asuknya produk-produk sepatu kulit impor memang membuat Cibaduyut sebagai sentra kerajinan sepatu kulit di Indonesia, cukup tertekan. Bahkan dalam waktu sepuluh tahun sejak 2010, pamor sepatu Cibaduyut terus menurun yang akhirnya diperburuk pandemi COVID -19. Syamsuludin selaku salah satu pengrajin sepatu di Cibaduyut pun kepada Republika menjelaskan jika masa kejayaan bisnisnya terasa di tahun 2000an.

Memulai bisnis pada tahun 2006, Syamsuludin tak menampik kalau kebijakan impor membuat pamor sepatu kulit Cibaduyut perlahan meredup lantaran gempuran sepatu-sepatu kulit luar negeri yang harganya cenderung lebih murah. Meski begitu, bukan pengrajin Cibaduyut namanya jika cepat menyerah. Mereka yang sudah menjalankan bisnis konvensional secara bertahun-tahun pun mempelajari digital marketing . Memilih jalur penjualan online , sepatu Cibaduyut pun dikenal oleh generasi-generasi yang lebih muda.

Strategi jualan online baik lewat e-commerce atau media sosial juga dialami oleh Dindin Kurniadi. Generasi kedua pengrajin sepatu kulit yang kini berusia 42 tahun itu mengaku kepada Kompas kalau dirinya sudah menjadi pengrajin selama sejak tahun 2007, sehingga membuat tekadnya untuk terus bertahan makin besar. Bahkan saat ada yang memberi ulasan negatif jika sepatu-sepatu kulit Cibaduyut cepat rusak, Dindin berusaha mempertahankan kualitas produknya.

“Penurunan penjualan itu mulai terasa tahun 2014 dan sampai pandemi. Dulu usaha saya bisa membuat ribuan pasang sepatu tiap Minggu dengan pekerja mencapai 35 orang. Tapi waktu pandemi terpaksa berhenti produksi, bahkan sampai mau bangkrut. Selama dua tahun pandemi itu sangat berat, tapi di 2023 kami mencoba bangkit lagi,” cerita Dindin.

Beruntung bagi Dindin dan para pengrajin sepatu kulit Cibaduyut lainnya, pemerintah Kota Bandung memberikan pendampingan penuh untuk upskilling mulai dari pemasaran produk secara online , dilibatkan dalam sejumlah pameran dan pelatihan kualitas produksi. Dirinya tak menampik kalau pilihannya untuk go online sejak tahun 2019 memberikan dampak efektif. Jika sebelumnya para pembeli datang ke toko, kini sepatu-sepatu Dindin dijual online .

Berharap pemerintah lebih serius kembangkan sepatu handmade di Cibaduyut

pengrajin sepatu kulit Cibaduyut (instagram.com/ hallensshoes)

Satu hal yang jadi keresahan Indra adalah minimnya fasilitas edukasi fomal guna menjaga iklim pembuatan sepatu kulit handmade di Cibaduyut tetap hidup. Selama ini mungkin sudah ada unit-unit khusus dari pemerintah agar kawasan ini mempertahankan produksi alas kaki, tapi itu dirasa belum cukup.

Layaknya di Kabupaten Sidoarjo, harusnya pemerintah bisa memusatkan pengembangan alas kaki khususnya sepatu kulit di kawasan Cibaduyut, Bandung. Misalnya, dengan membuat sekolah atau pendidikan khusus yang berkaitan dengan pembuatan sepatu kulit secara manual.

"Mereka juga bisa diajarkan untuk memanfaatkan digitalisasi karena memang ini tidak bisa dilepaskan di jaman sekarang. Semua ini penting menunjang usaha pengrajin," kata Indra.

Dengan demikian, makin banyak pengrajin sepatu kulit di kawasan ini yang mampu mengembangkan usahanya. Dampak besar ke depannya, nama Cibaduyut yang khas dengan pembuatan sepatu kulit pun harum kembali dan bisa mensejahterakan lebih banyak masyarakat Bandung.


Tags: sepatu cibaduyut

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia