Selang Benang 5 8 - Rahasia Keindahan di Balik Sulaman dan Kerajinan Tangan
Tips Memilih Ukuran Selang Air yang Tepat
Untuk kebutuhan dasar rumah tangga, sejatinya ukuran selang air memang tidak terlalu banyak, tetapi karena aktivitas pengaliran air juga dibutuhkan ke berbagai aktivitas industri perkembangan ukuran selang air juga ikut bertumbuh. Untuk memudahkan Anda dalam memilih ukuran selang air yang tepat, berikut beberapa tips yang bisa dijadikan referensi
Ukuran diameter tentu menjadi faktor utama dalam memilih selang air. Pada umumnya diameter ukuran selang air tersedia mulai dari 1/2 inci hingga 2 inci atau lebih. Diameter selang air akan mempengaruhi seberapa banyak air yang dapat mengalir melalui selang tersebut dalam satu waktu. Selang dengan diameter yang lebih besar dapat mengalirkan lebih banyak air, namun dengan tekanan yang lebih rendah. Sebaliknya, ukuran diameter yang kecil mengalirkan lebih sedikit air dengan tekanan tinggi.
Selain ukuran diameter, panjang ukuran selang air juga perlu Anda pertimbangkan dalam membeli selang air. Sebelum membeli, Anda perlu memastikan jarak antara sumber air dengan tempat aplikasi, pastikan panjang selang cukup menjangkau dan tidak terlalu banyak tersisa. Tujuannya agar aktivitas Anda tidak terganggu dengan panjang selang air yang berlebihan.
Pada umumnya selang air dibuat dari material seperti karet, vinil, plastik, PVC. Untuk memilih material selang air yang cocok, Anda perlu memastikan material yang dipilih sesuai dengan medan kerja Anda. Misalnya jika Anda sering menggunakan selang air di luar ruang yang terpapar sinar matahari langsung, pilih bahan yang kuat terhadap sinar UV.
Konektor antara selang dengan keran air biasanya sering luput dipertimbangkan saat membeli selang air. Karena masyarakat seringkali langsung memasang selang ke keran, padahal, ini bisa mempengaruhi usia, menghambat aktivitas pekerjaan Anda. Sangat disarankan untuk memiliki konektor selang air, dan pastikan konektor yang ingin Anda beli kompatibel baik ukuran dan material selang air yang Anda gunakan.

Jenis-jenis Selang Air
Berdasarkan jenisnya, selang air di pasaran memiliki perbedaan. Berikut penjelasannya:
Karet merupakan jenis selang paling umum yang digunakan karena sifatnya yang elastis dan tahan terhadap tekanan air tinggi. Material karet juga relatif memiliki daya tahan terhadap cuaca dan suhu ekstrem, namun jenis selang ini memiliki kelemahan bobot yang besar, terutama jika aplikasinya dilakukan di tempat yang jauh dari sumber air.
Jenis selang air vinil dapat menjadi opsi alternatif selang air karet untuk aplikasi-aplikasi yang jauh dari sumber air karena bobotnya yang lebih ringan dan harga yang lebih terjangkau. Namun, durabilitas selang vinil tidak sekuat karet sehingga cenderung lebih rentan terhadap kerusakan dan aus akibat sinar UV dan suhu ekstrem.
Jenis selang selanjutnya adalah selang air kain dengan lapisan dalam yang terbuat dari kain atau serat tekstil yang diperkuat. Jenis yang hadir dengan berbagai ukuran selang ini juga bisa jadi alternatif untuk aplikasi-aplikasi yang memerlukan ketahanan tinggi terhadap tekanan. Makanya jenis selang ini sering digunakan dalam aplikasi industri atau konstruksi.
Selain jenis selang yang umum di pasaran, ada beberapa jenis selang yang didesain khusus untuk kebutuhan-kebutuhan industri atau komersial. Selang air tekanan tinggi salah satunya, selang ini dirancang untuk mengatasi tekanan air yang tinggi dan biasanya digunakan dalam aplikasi industri dan konstruksi.
Sama seperti selang air tekanan tinggi, jenis selang ini dibuat dari bahan yang dapat menahan suhu tinggi untuk memenuhi berbagai kebutuhan industri yang menggunakan air dengan suhu-suhu tinggi. Misalnya pada industri pengolahan makanan dan minuman yang kontrol suhunya sangat ketat.

Tips Perawatan Selang Air Agar Awet dan Tahan Lama
Selang air merupakan kebutuhan tersier yang hampir selalu ada di setiap rumah. Meski begitu untuk frekuensi pembelian tentu dalam jangka waktu yang terbilang panjang. Oleh sebab itu agar awet dan tahan lama, Anda harus mengetahui cara yang tepat dalam merawat dan menyimpan selang.
1. Gulung dengan Benar
Usai dipergunakan, tentu Anda akan menggulung selang air. Pastikan pada saat proses penggulungan tidak ada selang yang melintir karena dapat menyebabkan keretakan dan berakhir pada kebocoran. Hal ini biasa terjadi pada selang taman. Sebagai solusinya Anda dapat membeli selang taman yang sudah sekaligus dengan alat gulungannya.
Disarankan untuk memilih selang dengan bahan karet karena lebih elastis dan minim resiko retakan ketika proses penggulungan. Untuk memperoleh selang dengan berbagai jenis bahan dan ukuran, Anda dapat membelinya di ruparupa.com. Di sana tersedia berbagai jenis selang beserta asesorisnya dengan harga bersahabat dan kualitas tanpa cacat.
2. Simpan di Tempat yang Tepat
Usai digulung dengan rapi, pastikan Anda menyimpan selang dengan cara dan di tempat yang tepat. Simpan di tempat penyimpanan yang suhunya normal. Sebab pada kondisi suhu rendah, ukuran selang air dapat menciut pada beberapa jenis bahan selang tertentu.
Pastikan juga untuk tidak menumpuk barang-barang diatas selang. Hal ini dapat menjadi penyebab selang air bocor.
3. Bersihkan Selang Secara Berkala
Seringkali Anda lupa mengeringkan selang usai digunakan. Hal ini dapat menyebabkan timbulnya lumut di sepanjang dinding selang bagian dalam. Untuk menghindari hal tersebut, maka Anda harus membersihkan secara berkala dengan cara mengeringkan di bawah sinar matahari usai digunakan, memasukkan potongan spons atau kerikil lalu aliri air bertekanan tinggi dan bisa juga dengan bantuan potongan bambu untuk menggosok lumut di bagian dalam selang.

Perbedaan Fungsi Selang Berdasarkan Ukuran Selang Air dan Tips Perawatan
Ukuran selang air bermacam-macam, ada banyak kegiatan sehari-hari yang memerlukan keberadaan selang di dalamnya. Sebut saja berkebun, mencuci mobil, atau sekedar untuk mengalirkan air ke akuarium maupun mesin cuci. Untuk dapat memperoleh hasil yang maksimal, maka harus sesuai antara fungsi dan juga ukuran selang air.
Dari segi ukuran, selang air tersedia mulai dari ukuran ½ inchi hingga 8 inchi. Setiap ukuran tersebut difungsikan dengan tujuan yang berbeda serta disesuaikan dengan diameter kran sebagai tempat pemasangannya. Semakin besar ukuran selang air, tentu akan menghasilkan debit air yang lebih besar pula. Dari situ dapat kita klasifikasikan selang air dari ukuran agar dapat menyesuaikan dengan kegunaannya.

Tags: benang