Langkah-langkah Membuat Kerajinan - Panduan Lengkap untuk Keterampilan Sulam dan DIY
Contoh Kerajinan Bahan Campuran
Saat pembuatan bisa dilakukan dengan menggabungkan bahan alami dan bahan buatan. Penggabungan bahan-bahan tersebut dapat menghasilkan kerajinan yang cantik dan indah seperti halnya contoh-contoh kerajinan bahan campuran berikut ini.
Aksesoris
Aksesoris adalah salah satu jenis barang yang digemari oleh para wanita. Pembuatan aksesoris ternyata bisa menggunakan bahan campuran seperti halnya logam dan plastik maupun kain dan kayu. Hasil penggabungan bahan tersebut bisa berupa gelang, bando, jepit rambut, hingga kalung.
Bisa dikatakan jika aksesoris ini masuk dalam contoh yang mudah dibuat. Pasalnya, pembuatan aksesoris dari bahan-bahan tersebut tidak membutuhkan bahan yang mudah ditemukan. Namun, jika kamu menggunakan bahan logam sebagai salah satu bahannya, dibutuhkan proses pengecatan dan plating logam untuk mencegah terjadinya korosi dan karat pada logam.
Souvenir
Selain aksesoris, souvenir juga bisa menjadi contoh kerajinan campuran yang menarik. Bahan-bahan yang dibutuhkan bisa bervariasi bergantung pada produk souvenir apa yang ingin kamu buat. Misalnya saja, souvenir berupa gantungan kunci. Bahan yang digunakan bisa berupa kaca dan kayu.
Selain itu, ada pula contoh kerajinan campuran berupa souvenir kipas yang dibuat dari kayu dan kain. Untuk jenis souvenir ini, dibutuhkan alat-alat seperti gunting, gergaji, amplas, dan lem. Souvenir ini juga masuk dalam contoh yang mudah dibuat dan bisa bernilai jual pula.
Vas Bunga
Vas bunga selama ini dibuat dari bahan plastik atau keramik, tetapi ada pula vas bunga yang dibuat dengan campuran bahan-bahan tertentu. Contoh kerajinan campuran vas bunga bisa dengan menggabungkan kayu dan plastik atau kayu dengan kain.
Cara Membuat Kerajinan Tekstil
Jika Moms ingin membuat sendiri kerajinan tekstil di rumah, ada beberapa kerajinan yang mudah pembuatannya dan tidak membutuhkan bahan-bahan yang ribet.
Langkah pertama dalam membuat kerajinan tekstil adalah merencanakan sketsa yang akan dibuat lalu menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan. Di bawah ini ada beberapa kerajinan tekstil dan cara pembuatannya, yaitu:
1. Taplak Meja Sulam
Foto Kerajinan Tekstil Sulam (karousell.com)
Taplak meja menjadi aksesoris rumah tangga yang pastinya wajib dimiliki oleh Moms.
Dengan membuat taplak meja sendiri, Moms bisa mendesain semdiri model yang diinginkan agar nantinya bisa sesuai dengan tema ruangan.
Bahan yang diperlukan:
- Kain katun atau pilih jenis kain yang tidak licin dan sesuaikan besarnya dengan meja.
- Pita organdi.
- Pita satin.
- Jarum jahit.
- Jarum sulam.
- Pembidang.
- Pensil.
- Benang.
2. Bantal Sofa Jahit Perca
Foto Kerajinan Tekstil Kain Perca (pgimgs.com)
Selain membuat taplak meja, Moms juga bisa membuat bantal sofa dari sisa kain perca. Tampilan dari bantal sofa jahit perca ini sangat artistik sehingga cocok untuk diletakkan di sofa ruang tamu maupun ruang keluarga.
Bahan yang diperlukan:
- Kain perca dengan berbagai macam corak atau motif.
- Resleting atau busa perekat.
- Gunting kain.
- Benang.
- Gunting.
- Kertas karton.
- Meteran.
Tags: kerajinan tahap