Seni Memintal yang Memukau - Mengenal Benang Lawe dalam Kerajinan dan DIY
Akad Nikah atau Pemberkatan
- Prosesi pascanikah atau upacara panggih
Biasanya tari edan-edanan adalah tarian yang dijadikan pembuka akan dimulainya upacara panggih.
DI ritual ini, sanggan diserahkan dari pihak pria kepada kedua orang tua mempelai wanita sebagai simbol penebus putri mereka.
Gantal adalah daun sirih yang diisi bunga pinang, kapur sirih, gambir, dan tembakau hitam, yang diikat dengan benang lawe. Dari arah berlawanan dan berjarak sekitar 2 meter, kedua mempelai saling melemparkan gantal ke satu sama lain.
Mempelai pria akan melemparkan gantal ke dahi, dada, dan lutut mempelai wanita, lalu dibalas oleh mempelai wanita yang melemparkan gantal ke dada dan lutut mempelai pria. Ritual di pernikahan adat Jawa ini melambangkan kedua mempelai akan saling melempar kasih.
RItual wijikan di pernikahan adat Jawa ini juga dikenal dengan sebutan ranupada. Ranu artinya air dan pada artinya kaki.
Ritual ini berwujud dimana mempelai wanita membasuhkan air pada kaki suaminya sebanyak tiga kali. Pembasuhan kaki ini memiliki makna wujud bakti istri kepada suaminya juga untuk menghilangkan halangan menuju rumah tangga yang bahagia.
Di pernikahan adat jawa terdapat perbedaan kasta tertentu yaitu antara pernikahan di masyarakat biasa (yang sebut kawula) serta pernikahan di kaum bangsawan seperti pernikahan putri sultan.
Pada pernikahan putri sultan terdapat prosesi yang disebut pondong, sedangkan di pernikahan kawula, prosesi ini digantikan dengan kanten asto. Pada kanten asto, kedua mempelai berdiri berdampingan sambil mengaitkan jari kelingking dan berjalan bersama menuju pelaminan.
Tiba di pelaminan, kedua mempelai tetap berdiri menghadap tamu dan membelakangi kursi pelaminan.
Sambil disaksikan ibu mempelai wanita, ayah dari mempelai wanita memegang dan menepuk bahu kedua mempelai untuk mendudukkan keduanya di kursi pelaminan.
MITONI ATAU TINGKEPAN, SERBA-SERBI DAN TATA CARA
Upacara adat MITONI adalah salah satu acara adat Jawa yang masih sering dilaksanakan hingga sekarang.
MITONI diartikan juga sebagai syukuran kehamilan anak pertama saat kehamilan mencapai usia 7 bulan. Mitoni sendiri berasal dari kata Pitu (7) yang artinya tujuh batau tujuh bulan.
Mitoni, acara adat jawa yang hingga kini masih terus dilestarikan dalam balutan yang lebih modern |
TATA CARA PELAKSANAAN
1. Acara mitoni didahului dengan sungkeman calon ibu dan calon ayah kepada eyang putri dan eyang kakung dari pihak calon ibu (CI), dilanjutkan eyang putri dan eyang kakung pihak calon ayah (CA).
2. Sungkeman CI dan CA kepada eyang-eyang dan sesepuh berjumlah tujuh (7) orang.
- Suami
- Eyang putri CI
- Eyang kakung CI
- Eyang putri CA (eyang kakung dari pihak saumi/ Calon Ayah (CA) tidak melakukan siraman karena bukan mahrom.
- Eyang sesepuh 7 orang
5. Calon ayah (CA) membelah kelapa cengkir sampai air kelapa keluar.
CA harus membelah dengan sekali ayun dan sekali tebas, hal ini diharapkan kelak CI tidak mengalami banyak kesulitan ketika melahirkan sang anak.
Pada acara adat mitoni, prosesi ini sering dikaitkan dengan jenis kelamin si jabang bayi. Jika air kelapa memancar keluar, pertanda bayinya laki-laki. Jika air kelapa hanya merembes, pertanda bayi tersebut perempuan.
Sekarang ini acara mitoni dan prosesi tersebut hanya sebagai simbol dan doa keselamatan bagi si jabang bagi seiring kemajuan jaman yang bisa memperkirakan jenis kelamin janin dengan bantuan teknologi.
6. CA membuka tali janur pada kain CI dengan sekali potong dengan menggunakan pisau yang sudah diberi doa-doa, sebagai simbol membuka jalan lahir, agar dimudahkan proses persalinannya kelak.
7. Brojolan (Simulasi melahirkan).
Dalam acara adat mitoni, diadakan rangkaian acara brojolan yang merupakan simbol dan doa serta simulasi proses melahirkan.
Cengkir dimasukkan melalui bagian dalam kain CI oleh eyang putri CI, lalu eyang putri CA bertugas untuk menangkap di bawahnya. Ketika cengkir itu berhasil ditangkap, CI akan mendoakan, yang artinya : lelaki atau perempuan tak masalah. Kalau lelaki hendaknya tampan seperti kumojoyo, dan jika perempuan semoga cantik layaknya kumoratih.
Lalu, layaknya bayi sungguhan, cengkir akan digendong oleh eyang putri CA dan dibawa lalu ditidurkan di kamar.
Tags: benang adalah lawe