... Memory updated4 Jenis Benang Asli yang Wajib Diketahui untuk Kerajinan Tangan

Memory updatedPilihan Bahan yang Bukan Termasuk Benang Buatan untuk Karya Kerajinan dan DIY

D. Jenis dan Bahan Pewarna Tekstil

Salah satu unsur yang membuat suatu bahan tekstil menjadi indah adalah warna. Terdapat beberapa jenis pewarna tekstil. Sama dengan jenis bahan pembuatan serat/benang tekstil, secara umum terdapat dua jenis pewarna, yaitu alami dan buatan (sintetis). Pewarna alam dihasilkan dari ekstrak akar-akaran, buah, daun,kulit kayu maupun batang kayu. Sedangkan pewarna buatan (sintetis) dibuat dari bahan kimia/ buatan. Di bawah ini merupakan penjelasan kedua bahan pewarna tersebut :

1. Pewarna Tekstil Alami

Pewarna tekstil alami memiliki sifat mudah luntur dan mudah pudar karena tidak tahan terhadap sinar matahari.
a. Kunyit (Curcuma domestica)
Kunyit merupakan pewarna tekstil alami yang dibuat dengan cara merebuat parutan kunyit. Warna yang dihasilkan dari bahan ini adalah warna kuning hingga jingga.

b. Kayu tingi (saga)
Kayu tingi merupakan bahan dasar pembuatan pewarna tekstil alami yang dibuat dengan mengolah kulit kayu dan getahnya. Warna yang dihasilkan dari bahan kayu tingi/ saga yaitu merah dan hitam.

c. Kesumba
Kesumba merupakan bahan dasar pewarna tekstil alami berbentuk biji-bijian. Warna yang dihasilkan dari biji kesumba yaitu warna merah atau kuning.

d. Tarum atau tom (Indigofera Tinctoria)
Tarum atau tom merupakan sejenis tanaman yang dapat diolah sebagai bahan dasar pembuatan pewarna alami. Warna yang dihasilkan dari rendaman daun tarum adalah warna biru.

e. Pinang (Areca Cathecu)
Biji buah pinang dapat diolah menjadi bahan dasar pembuatan pewarna tekstil alami. Warna alami yang dihasilkan dari tumbukkan halus biji buah pinang tua adalah warna merah.

Serat Jute

Serat jute adalah serat dari batang tumbuhan Corchorus Capsularis dan Corchorus Olitorius. Serat ini memiliki kelenturan yang sedang, warna yang berkilau, dan tekstur yang cukup kasar. Manfaat serat jute antara lain sebagai bahan pembuatan karung dan pembungkus, kerajinan tekstil, tali-temali, terpal, dan bahan pembuatan atap.

Serat tumbuhan diolah menjadi benang. Foto: Unsplash

Serat rosella merupakan serat dari batang tanaman Hibiscus Sabdariffa. Serat ini tersebar di Indonesia, Filipina, Bangladesh, dan India. Serat rosella berwarna krem sampai putih perak.

Serat rosella banyak dimanfaatkan oleh Suku Aborigin untuk kebutuhan hidupnya. Misalnya, untuk membuat tali tambang, perlengkapan rumah tangga, dan sebagainya. Bagian tanaman yang lain seperti biji, buah, dan daun mudanya dimanfaatkan sebagai bahan makanan.


Tags: benang bahan yang adalah

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia