... Panduan Lengkap Baju Sulam Usus: Teknik, Pola, dan Ide Kreatif DIY!

Menghadirkan Keindahan Baju Sulam Usus - Panduan Praktis untuk Seni Jahit dan DIY

Menggunakan bahan dasar kain satin

Sulam Usus Lampung. (Instagram.com/rahayugallerylampung).

Kain khas Lampung satu ini rupanya dibuat dengan menggunakan bahan dasar tertentu yaitu kain satin. Bisa dibilang kain ini memiliki bentuk yang tampak menyerupai usus ayam.

Kain berupa hasil sulaman dari kain satin ini tentunya tampak sangat memukau karena bahan dasar satin memang halus sehingga tampak indah.

Bahan dasar satin ditambah dengan proses pembuatan kain yang menggunakan teknik sulaman tangan sudah tentu membuat siapa saja yang memakai atau menggunakan Kain Sulam Usus merasa nyaman. Terlebih lagi kain ini memang dibuat untuk bisa digunakan oleh siapa saja.

Hal ini pulalah yang membuat kain ini semakin banyak disukai oleh masyarakat baik masyarakat asli Lampung maupun pendatang. Oleh sebab itu cocok dijadikan pilihan untuk oleh-oleh maupun dipakai sendiri.

Harga mencapai Rp35 juta

Siti Rahayu, pengrajin sulam usus di Lampung (IDN Times/Silviana)

Untuk harga satu baju sulam usus \mulai dari Rp1,5 juta hingga paling mahal Rp35 juta. Sedangkan harga kopiah mulai dari Rp150 ribu.

Menurut salah satu karyawan, Eliyanti, pembuatannya memang cukup rumit, ia bahkan sudah 21 tahun menekuni pekerjaan menyulam masih merasa kesulitan saat melakukan jelujur. Yakni proses menjait kain usus pada kerangka design yang melingkar-lingkar di kardus.

Terlebih jika ada gaun yang harus dirombak karena ukuran tidak sesuai itu juga cukup rumit menurutnya.

"Semakin kecil lingkarannya semakin sulit," tuturnya.

Sulam Maduaro

Hasil teknik sulam maduaro. (Pemkab Tulang Bawang).

Sulam maduaro merupakan teknik sulaman kain asal Kabupaten Tulang Bawang, Provinsi Lampung. Hasil sulaman ini diimplementasikan di atas kain ini berupa selendang, yang peruntukkan penutup bagi kaum perempuan Menggala.

Namun saat ini, sulam maduaro sudah dibuat motifnya pada baju gamis, kopiah, baju koko, kaligrafi, serta sebagai upaya pelestarian motif kainnya. Sulaman maduaro pada kain juga biasa digunakan dalam upacara sakral, semisal upacara adat Menggala.

Sulaman maduaro pernah menjadi satu dari lima kabupaten/kota dan provinsi se-Indonesia pernah mendapatkan penghargaan Dekranas Award 2013, dalam kategori kriya tekstil, di Jakarta Convention Center (JCC) 2013 silam.

Kain Sulam Usus

Sulam usus adalah sulam yang berbahan baku kain satin berbentuk usus ayam dengan motif yang khas. Sulam usus di rajut dengan benang emas dan adapula yang di sertai dengan kaca dan uang logam kuno. Bentuk motif dari sulam usus sendiri berasal dari motif – motif natural yang proses pembuatannya mengandalkan teknik sulam tangan. Sebagaimana kerajinan kain tenun tapis, pada kerajinan kain sulam usus juga banyak di buat oleh ibu – ibu atau remaja putri. Beberapa di antara mereka memang menjadikan kerajinan kain tenun ini sebagai sumber pemasukan utama dan beberapanya hanya menjadikan aktivitas menenun hanya sebagai pengisi waktu luang.

Kerajinan sulam usus memang banyak di gunakan dan diperkenalkan oleh masyarakat asli lampung. Fungsi awalnya hanya sebagai kain penutup dada pada kostum pengantin perempuan adat lampung. Namun seiring dengan perkembangan zaman, berkembang pula kreasi penggunaan kerajinan sulam usus. Kini sulam usus di gunakan dalam pembuatan baju, kebaya, kemeja, hiasan dinding, sarung bantal kursi, hingga kopiah.

Kelebihan dari kerajinan sulam usus itu sendiri adalah keunikan pada motifnya yang klasik serta bahan kain yang halus. Sulam usus juga memiliki beragam model rancangan dan aksesoris. Selain memiliki motif klasik khas Lampung. Kain sulam usus ini banyak di cari oleh para wisatawan sebagai salah satu oleh – oleh khas Lampung.

Sulam usus pastilah membutuhkan waktu yang sangat lama untuk mengerjakannya. Biasanya sulaman ini di konsumsi oleh masyarakat ekonomi kelas atas di karenakan harganya yang mahal. Untuk saat ini sulam usus di pasarkan baik di dalam negri maupun di seluruh manca negara, dan saat ini sulam usus semakin sedikit yang menggeluti, dikarenakan rumit dam membutuhkan kesabaran yang tinggi.


Tags: sulam baju usus

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia