Mesin Jahit Singer Listrik - Alat Penting dalam Dunia Kerajinan dan DIY
Dari Motor Listrik ke Microchip
Pada 1927, perusahaan membuka Singer Sewing Centre pertama di New York. Pola dominasi produk, keunggulan merek, dan edukasinya dibangun selama setengah abad berikutnya. Pada 1950-an, Singer Sewing Centre melatih 400 ribu ibu rumah tangga tentang teknik menjahit.
Broadway tetap menjadi kantor pusat eksekutif perusahaan hingga tahun 1961 ketika dipindahkan ke Rockefeller Plaza (Singer Building yang awal dihancurkan pada 1968). Pada tahun 1973, Singer Company sudah terdaftar di London Stock Exchange. Ketika itu perusahaan sudah memiliki penjualan lebih dari 2000 milyar, 120 ribu pegawai, dan 60 ribu pemegang saham.
Saat mesin jahit yang sepenuhnya elektronik hadir pertama kali pada 1975, Singerlah yang membuatnya. Perusahaan ini merayakan ulang tahun ke-150 pada 2001. Singer terus berinvestasi dalam material dan mikroprosesor baru, dan menghasilkan mesin sederhana maupun kompleks untuk memenuhi kemampuan dan kebutuhan yang beragam. Pada awal abad ke-21, mesin jahit rumahan yang dikembangkan Singer dapat diperbandingkan kemampuannya dengan personal computer (PC).
Singer Corporation hari ini berbasis di dekat Nashville, Tennessee, dan menjadi bagian dari SVP Worldwide, yang dimilki oleh Kohlberg & Company. Hari ini, di seluruh dunia, banyak mesin jahit pedal buatan Singer yang paling awal masih bisa bekerja dengan baik—membenarkan slogan lama Singer “At Home Worldwide.”
Deluxe FREYA JG-1803
Dinamo Kuat dan Cepat / Rp 699.000
Mini Deluxe FREYA JG-1803 menjadi mesin jahit portable lainnya yang direkomendasikan untuk Anda.
Terbuat dari material plastik yang mengkilap dan berkualitas, sangat cantik saat ditempatkan dalam ruangan rumah Anda.
Cocok juga untuk menjadi hadiah yang menarik bagi keluarga atau sahabat yang suka menjahit.
Mesin jahit ini sudah dilengkapi 12 pola jahitan yang memudahkan saat akan menjahit pakaian. Selain itu, terdapat pula 2 fungsi kecepatan yang mana dapat dioperasikan tanpa pedal.
Menariknya lagi adalah mesin jahit portable mini ini bisa diganti-ganti pada bagian sepatunya seperti halnya mesin jahit portable berukuran standar.
Bagi Anda yang masih pemula dalam dunia jahit menjahit, produk ini akan sangat tepat digunakan.
Banyak fitur-fitur lengkap di dalamnya yang memudahkan saat digunakan. Daya listriknya pun juga tidak terlalu besar sekitar 7.2 watt saja.
Perkembangan Mesin Jahit
Pemilik properti yang disewa Singer, Orson C. Phelps, memproduksi mesin jahit Lerow & Blodgett. Mesin jahit Lerow & Blodgett ini memiliki masalah sukar dioperasikan dioperasikan dan sering dikembalikan oleh pembeli yang tak puas.
Karena tak ada pesanan untuk mesin tipe-pemotongnya, Singer menyarankan perbaikan pada mesin jahit itu dalam bentuk gerakan maju-mundur dan perbaikan pada bentuk jarumnya. Ia juga yang pertama melihat keunggulan pedal kaki dibanding mekanisme engkol-tangan yang menjadi standar pada waktu itu.
Mesin buatan I.M Singer & Company’s, walaupun secara teknis superior dan lebih mudah dibawa-bawa, awalnya gagal menarik perdagangan garmen, yang terkenal akan keengganan untuk berinvestasi dalam bisnisnya sendiri dan memiliki praktik kerja yang kejam.
Singer pun membangkitkan kembali alter ego-nya sebagia aktor dan memanfaatkan kepribadian Herculean untuk menjual mesin jahitnya secara retail dengan melakukan demonstrasi teatrikal di pasar malam, karnaval, maupun makan malam gereja di seluruh negeri. Ia mencari slogan yang bersahaja dan efektif, “Mengelim sempurna.” Untuk distribusi, ia menawarkan skema beli-sewa.
Pembicaraan mengenai kualitas mesin segera menyebar. Penjualan tumbuh dan iklan yang lebih konvensional dipakai. Pada 1856, Singer menjual 2.564 mesin. Pada 1860 sebanyak 13.000. dominasi Singer di pasar mesin jahit rumahan memungkinkan perusahan mengembangkan usahanya di luar negeri. Perusahaan ini menjadi salah satu multinasional Amerika yang pertama dengan agen di Paris dan Rio de Janeiro.
Keberhasilan dan Seksualitas
Keberhasilan Singer membuatnya bisa membeli apertemen meawah di Fifth Avenue untuk “istri” keudanya, Mary Ann, dan keluarga mereka. Ia menceraikan istrinya yang sah, Catherine, dengan alasan yang agak mengejutkan. Ia mengaku bersalah karena berzina dan menyimpan banyak gundik di apartemen-apartemen mewah.
Tak lama kemudian, “keluarga” Singer ditemukan berada di Lower Manhattan dengan nama Merritt. Singer diduga sebagai ayah dari sekurang-kurangnya 18 anak dari 4 perempuan. Pada 1863, ia menikahi Isabella Boyer, yang ia jumpai di Paris. Ia adalah istri terakhir dan, dlaam segala hal, istri sejatinya.
Pada saat itu, perusahaan diberi nama baru the Singer Manufacturing Company. Singer tetap menjadi pemegang saham utama dan duduk di dewan penyantun. Namunkarena dikeluarkan dari New York Society, ia dan Isabella bermigrasi ke Paris. Di sana mereka mempunyai enam orang anak.
Perang Prancis-Prusia memaksa mereka untuk pergi ke London, dan kemudian pergi ke resor pantai Devon di Torquay. Di sini Singer membangun rumah besar, Oldway Mansion, tempat banyak anak-anaknya tinggal. Rumah ini memiliki teater sendiri dan keluarga ini membuat pertunjukan drama dan opera komikal.
Singer juga dihormati atas kedermawanannya kepada kaum miskin setempat, khususnya pada hari ulang tahunnya, hari kemerdekaan AS, dan saat Natal. Ia tidak pernah kembali ke Amerika Serikat. Pemakaman keluarga Singer berada di Pemakaman Torquay.
Inovasi dan Ekspansi
Singer meninggal dunia pada tahun1875. Ia meninggalkan kekayaan senilai $14 juta. Karena kompleksitas “keluarga”-nya, ada beberapa tuntutan hukum sebelum Isabella dinyatakan sebagai jandanya yang sah.
Perusahaan ini menjadi dikenal akan gedungnya yang monumental. Pada 1883, untuk memenuhi permintaan di Eropa,perusahaan membuka pabrik mesin-jahit terbesar di dunia di Kilbowie (kemudian menjadi Clydebank), Skotlandia.
Pabrik ini mempekerjakan hingga 12 ribu orang dan memamerkan menara jamnya yang tertinggi kedua di dunia pada saat itu, dengan tinggi 226 kaki dan permukaan jam terbesar di dunia. Pabrik ini bertahan selama 99 tahun dan ditutup pada 1984.
Kantor pusat Singer di Rusia, yang dibuka di St. Petersburg pada 1904, adalah gedung pertama yang memakai balok penopang terbuat dari baja. Ketika Singer Building, dengan 47 lantai di 149 Broadway, diselesaikan pada 1908, gedung ini menjadi pencakar langit pertama di New York. Saat itu juga menjaidi gedung tertinggi di dunia, yaitu 612 kaki.
Tags: jahit mesin singer