Manfaat Mesin Jahit Portabel dalam Kerajinan Jarum dan DIY
Mesin Jahit Jarum Dua Rantai
Mesin ini menggunakan dua jarum untuk menghasilkan dua baris jahitan rantai yang tegas dan elastis, cocok untuk jahitan biasa dan jahitan dekoratif. Mesin jahit dengan tipe ini biasanya digunakan untuk menjahit bedcover, pakaian dalam, material kulit, dan jahitan dekoratif lainnya. Mesin jahit ini banyak digunakan di industri garment dan usaha konveksi yang memproduksi kaos dan menjadi salah satu standar jahitan yang diberikan oleh pemesan.
Mesin Lubang Kancing
Seperti yang sering kita lihat, pakaian seperti kemeja dan t-shirt selalu menggunakan kancing sebagai aksesorisnya. Mesin jahit ini mungkin bukan merupakan kebutuhan yang harus dipenuhi karena untuk membuat lubang kancing, kita bisa menjahit secara manual dengan tangan. Namun untuk penjahit professional tentu saja memiliki mesin lubang kancing merupakan keharusan. Karena tidak mungkin mereka menjahit menggunakan tangan ketika membuat lubang kancing.
Dengan adanya mesin lubang kancing akan memudahkan pekerjaan. Mesin ini digunakan untuk membuat jahitan pinggiran pada lubang kancing. Agar lubang kancing yang sudah di sobek tidak sobek atau memanjang kemana mana, dengan adanya jahitan pada tepi lubang kancing ini memberikan batas untuk kancing itu sendiri. Mesin lubang kancing akan membantu anda untuk membuat lubang kancing di tempat yang tepat. Pada beberapa tipe mesin ini, anda tidak hanya bisa membuat lubang kancing tapi sekaligus memasang kancingnya. Namun harga mesinnya cukup mahal.
Tags: jahit mesin portable