... Panduan Praktis Mesin Jahit Bordir Manual: Teknik, Tips, dan Trik DIY!

Seni Jahit Manual - Menggali Kecantikan dalam Mesin Jahit Bordir

Persiapan

Persiapan membordir

  • Mempersiapkan semua alat dan bahan yang diperlukan untuk membordir
  • Menyiapkan motif dan memindahkan motif pada bahan yang akan di bordir.
  • Memasang bahan yang akan dibordir dalam pemidangan dengan motif yang akan dibordir terletak ditengahnya.
  • Mempersiapkan atau menyeting mesin untuk bordir.

Persiapan untuk mesin jahit biasa

Persiapan untuk mesin jahit khusus bordir

Persiapan untuk mesin bordir khusus (dengan sistem komputer)

Mesin ini sudah menggunakan teknologi canggih dimana motif atau desain sudah terprogram di mesin sehingga dalam prosesnya operator hanya memantau apabila mesin berhenti karena ada benang yang putus atau hasil bordiran yang tidak bagus. Dengan mesin ini proses bordir menjadi sangat cepat dan sanggup untuk memproduksi masal.

Proses persiapan pada mesin ini adalah menyiapkan benang atas dan bawah (skoci), mengatur tegangan benang atas dan bawah, kondisi mesin dan peralatan penunjang yang baik.

Lakukan tes awal membuat satu motif untuk menentukan kualitasnya apakah sudah sesuai dengan permintaan, yaitu meliputi bentuk motif, ukuran, warna benang, posisi bordir, jenis benang yang dipakai, dan penampakan bordiran itu sendiri. Segera perbaiki apabila ada kesalahan.

Apabila semua sudah bagus sesuai permintaan maka proses produksi baru bisa dilakukan.

Belajar Tentang Bordir (Embroidery)

Bordir atau sulaman adalah hiasan yang dibuat di atas kain atau bahan-bahan lain dengan jarum jahit dan benang. Selain benang, hiasan untuk sulaman atau bordir dapat menggunakan bahan-bahan seperti logam, beads, manik-manik, bulu burung, dan payet.

Bordir berasal dari bahasa Belanda “Borduur” atau “menyulam” yaitu salah satu jenis sulaman yang dikerjakan dengan mesin jahit/mesin bordir.

Tusuk dasar yang dipakai membordir adalah tusuk/setik biasa dan tusuk loncat. Tusuk biasa adalah tusuk tikam jejak atau tusuk mesin jahit sedangkan tusuk loncat adalah pengembangan dari tusuk biasa dengan cara membuat loncatan-loncatan yang teratur dengan lebar loncatan sesuai dengan yang kita kehendaki atau sesuai dengan motif dan jenis sulaman yang hendak kita kerjakan.

Jenis-jenis sulaman bordir adalah perpaduan antara tusuk yang satu dengan yang lain. Dengan memvariasikan berbagai macam tusuk dan kreativitas dalam mengembangkan motif akan tercipta suatu teknik bordir yang beragam.

Beberapa teknik dasar atau tusuk sulaman paling awal adalah tusuk rantai (chain stitch), tusuk selimut (blanket stitch), tusuk lurus/jelujur (running stitch), tusuk satin, tusuk silang (cross stitch). Tusuk-tusuk tersebut sampai saat ini masih menjadi teknik dasar bordir tangan.

Selain disulam dengan tangan, ada juga dengan mesin jahit dan Mesin Bordir komputer. Bordir dengan mesin akan mendapatkan hasil yang relatif lebih banyak dengan waktu yang lebih singkat jika dibandingkan dengan sulaman tangan.

Kain dan benang yang dipakai untuk seni bordir berbeda-beda menurut tempat dan negara. Sejak ribuan tahun yang lalu, kain atau bedang dari wol, linen, dan sutra sudah dipakai untuk membuat sulaman. Selain benang dari wol, linen, dan sutra, sulaman modern menggunakan benang sulam dari katun atau rayon.

Sejarah Bordir

Bicara sejarah dan asal-usulnya, teknik bordir menjadi salah satu teknik menghias tekstil yang sudah dilakukan sejak lama, sekitar abad ke 5 hingga ke 3 SM di Tiongkok pada masa peperangan di bawah dinasti Qin.

Pada tahun 300-700 Masehi, teknik bordir juga ditemukan pada periode migrasi Swedia, meski tampaknya teknik bordir sudah ada sejak zaman yang lebih kuno, dimana bangsa Yunani Kuno kerap menyebut Dewi Athena sebagai yang memberkati manusia dengan ketrampilan untuk menyulam atau bordir.

Sepanjang sejarah, penerapan bordir sangatlah beragam, mulai dari menyulam bendera dengan logo kerajaan, menyulam seragam para prajurit, menyulam pakaian sehari-hari atau untuk bangsawan, dan teknik sering diasosiasikan ke dalam legenda serta cerita rakyat di Eropa.

Masa kesultanan Ottoman di Turki pada abad ke 16, bordir menjadi ketrampilan yang banyak dipakai, mulai dari menyulam kaligrafi bernuansa islami, menyulam seragam, bendera, sepatu, sandal, bantal, dan bahkan pada ikat pinggang kulit yang sering dikenakan.

Lalu teknik bordir semakin berkembang dengan pesat pada masa Revolusi Industri di Eropa, terutama pada saat ditemukannya mesin bordir pertama kali oleh Josué Heilmann, seorang warga negara asal Perancis, di tahun 1832.

Saat ini, seiring dengan perkembangan teknologi, mesin bordir semakin canggih juga berperan penting dalam menjadikan ketrampilan semakin mudah dikerjakan, dan bahkan terkadang suatu pakaian disebut terlihat lebih eksklusif jika dihiasi dengan bordir daripada menggunakan sablon.


Tags: jahit mesin bordir

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia