Menjahit Busana dari Kain Tenun Modern - Inspirasi dan Panduan DIY
Baju Tenun Kombinasi Polos Lengan Panjang
Terakhir, model baju tenun perempuan terbaru bisa dikombinasikan dengan kain polos. Seperti contoh di atas, baju tenun ini dibuat model blouse lengan panjang dengan nuansa warna biru.
Pertama, buat baju dengan kain polos secara menyeluruh terlebih dahulu. Kemudian, tambahkan aksen kain tenun pada bagian depan baju melengkung dari bahu sampai ujung bajunya. Gaya ini akan terlihat sangat trendi saat dipadukan dengan celana atau bawahan lainnya.
Itulah 8 model baju tenun perempuan terbaru yang bisa kamu jadikan referensi. Kamu bisa mengombinasikan kain tenun dengan kain polos atau yang lainnya.
Semoga bermanfaat ya, Bela!

Sagaris Sadara dan Titik Temu
Konsep Sagaris Sadara karya Andika Kurniawan Pakki, terinspirasi dari kain bergaris vertikal, yang diyakini sebagai lambang kesederhanaan dan kesopansantunan. Pakem yang digunakan adalah turun-naik, yang mengibaratkan sebuah keterikatan dengan Tuhan.
Busana ini menggunakan kain lurik dan penambahan kain endek dengan motif seseh (Bagian dari pohon kelapa). Desain ini mengambarkan, bahwa manusia semestinya bisa seperti pohon kelapa. Baik daun, buah, dan batangnya bisa berguna.
Berikutnya, I Made Toni Megantara menampilkan konsep Titik Temu. Konsep ini menggambarkan momen pertemuan dua atau lebih pandangan yang berbeda, sehingga bisa terjalin kata sepakat.
Konsep ini dianggap lebih cocok untuk anak muda yang lebih kasual dengan materi tenun tradisional Bali, yaitu endek. Motif endek yang digunakan adalah motif anyaman atau bedeg, yang terinspirasi dari material bangunan tradisional Indonesia. Yaitu anyaman bambu secara vertikal dan horizontal hingga membentuk anyaman yang kokoh.
Kemudian tenun seseh digunakan untuk mempertegas antara tenun dengan kain polos. Konsep ini menegaskan keindahan atau estetika justru bisa tercipta dari perbedaan.
Galuh Salsabela Putri menampilkan desain busana dengan konsep Lawar Kuwir. Sebagaimana namanya, desain ini terinspirasi dari kuliner khas Bali, Lawar Kuwir. Kuliner ini biasanya dibuat dari campuran daging bebek dan sayuran cincang yang dibumbui dengan rempah-rempah. Kemudian warna-warni rempah yang dipakai, diaplikasikan pada bagian atasan dari set desain yang menggunakan meterial endek Bali.
Selain itu, konsep Lawar Kuwir juga menyiratkan keseimbangan dualitas semesta Rwa Bhineda. Keseimbangan antara daging dan sayuran pada sebuah sajian makanan, dinilai bisa mendukung keseimbangan dalam diri manusia.
Dualitas ini diperjelas dengan aksen midi skirt dari karya yang terbagi atas warna hitam dan putih dengan akses asimetris. Aksara dengan tulisan Lawar Kuwir begitu kental mencerminkan kearifan lokal.
Cara Memilih dan Memadukan Baju Tenun
Cara memilih dan memadukan baju tenun dapat tergantung kepada selera kamu. Namun, ada beberapa hal yang dapat dicermati untuk mendapatkan penampilan terbaik dengan baju tenun:
- Pilih Motif dan Warna: Dalam memilih baju tenun, kamu bisa memilih berdasarkan motif dan warna yang kamu sukai. Misalnya, jika kamu adalah penggemar motif geometris, kamu bisa mencoba tenun ikat. Sedangkan jika kamu suka motif floral, tenun batik bisa menjadi pilihan.
- Paduan Warna: Memadukan warna baju tenun dengan atasan atau bawahan yang polos bisa menjadi cara yang aman untuk memakai baju tenun. Misalnya, jika kamu memilih dress tenun, kamu dapat memakai sepatu dan aksesori dengan warna netral.
- Aksesori dan Sepatu: Dalam memilih aksesori dan sepatu, kamu bisa menyesuaikanya dengan jenis acara dan model baju tenun yang kamu kenakan. Misalnya, untuk acara formal, kamu bisa memilih clutch dan sepatu hak. Sedangkan untuk acara santai, tote bag dan sepatu flats bisa menjadi pilihan.
Dapatkan berbagai produk fashion dari brand-brand ternama hanya di ZALORA. Jangan lewatkan potongan harga yang sudah menantimu!
8 Model Baju Tenun Perempuan Terbaru, Cocok untuk Pesta!
Salah satu kain khas Indonesia yang menarik untuk dijadikan sebagai baju adalah kain tenun. Kain ini dihasilkan dari proses menenun dengan menyilangkan benang yang disusun vertikal dan horizontal secara bergantian.
Para warga lokal banyak memakai kain tenun sebagai pakaian untuk acara adat. Namun, kualitasnya yang sangat bagus dan tampilannya yang indah membuatnya bisa digunakan sebagai model baju tenun perempuan terbaru.
Untuk melihat kreasi model baju tenun yang kekinian, simak selengkapnya berikut ini ya, Bela!
Tags: dari tenun baju model