... 53 Ide Kerajinan Tangan Mudah untuk Dicoba di Rumah - Inspirasi DIY dan Seni Sulam

"Kerajinan Tangan TTS 53 - Kreativitas dalam Karya!"

60+ Kerajinan Dari Bambu dan Strategi Pengembangan Usahanya

Kerajinan Dari Bambu – Grameds pasti sering menjumpai kerajinan dari bambu di tempat-tempat tertentu. Mulai dari pasar tradisional hingga toko oleh-oleh yang dekat dengan objek pariwisata. Keberadaan kerajinan dari bambu tersebut memang sudah ada sejak zaman nenek moyang yang kemudian berkembang menjadi kerajinan lokal dan didesain secara modern mengikuti zaman.

Bahkan, kerajinan dari bambu ini tidak hanya ada di Indonesia saja lho, tetapi dari berbagai negara terutama Asia yang memang memiliki sumber daya bambu dalam jumlah banyak. Terlebih lagi, kerajinan bambu ini tidak hanya digemari oleh masyarakat setempat saja, tetapi juga negara-negara di belahan bumi lainnya.

Tak jarang, kerajinan bambu ini dijadikan sebagai penugasan kepada siswa dalam mata pelajaran Seni dan Budaya. Maka dari itu, keberadaan kerajinan bambu pasti sudah menjadi hal yang lumrah untuk ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Lantas, bagaimana saja sih contoh kerajinan dari bambu yang mungkin dapat Grameds buat?

Bagaimana pula strategi pengembangan usaha kerajinan bambu yang ternyata dapat meningkatkan taraf hidup masyarakat lokal? Yuk, simak ulasan berikut ini supaya Grameds memahami hal-hal tersebut!

Table of Contents

Strategi Pengembangan Usaha Kerajinan Dari Bambu

Berdasarkan pada artikel jurnal berjudul Strategi Pengembangan Usaha Kerajinan Bambu di Wilayah Kampung Pajeleran Sukahati Kecamatan Cibinong Kabupaten Bogor yang ditulis oleh Budi Setiawan, mengungkapkan bahwa ada 3 alternatif strategi dalam upaya pengembangan usaha, terutama pada kerajinan bambu.

Kampung Pajeleran yang terletak di Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Bogor, merupakan salah satu kampung yang terkenal sebagai pengrajin bambu. Pengrajin bambu ini ada yang mengerjakannya secara sendirian, ada pula yang dibantu oleh tenaga kerja sekitar 1-3 orang. Dalam hal ini, pemilik usaha akan bertindak sebagai manajer sekaligus tenaga kerja secara langsung. Meskipun latar belakang pendidikan para warga dari Kampung Pajeleran ini kebanyakan setingkat SMP, tetapi kemampuan dan keterampilan mereka dalam menciptakan produk kerajinan dari bambu tidak perlu diragukan lagi.

Produk perabotan dari bambu yang dihasilkan oleh para pengrajin ini juga cukup bervariasi, mulai dari

  • Kursi (kursi malas/rosbang, kursi tamu biasa, kursi tamu anyaman rotan, balai/dipan besar)
  • Meja (meja tamu biasa, meja tamu anyaman rotan)
  • Kerai (penutup silau/panas matahari)
  • Tangga

Bahan baku yang digunakan tentu saja adalah bambu dengan jenis bambu hitam, kemudian dipadukan dengan tali, rotan, paku, dan cat pernis. Peralatan yang digunakan pun juga cukup sederhana, seperti gergaji, pisau, palu, dan golok. Untuk mendapatkan bahan baku bambu ini biasanya melalui pembelian kepada penjual bambu yang mendatangkan secara langsung dari berbagai wilayah.

Sementara itu, jenis kerajinan dari bambu yang dihasilkan juga didasarkan pada karakteristik desain produknya dan terdiri atas 2 kelompok. Pada kelompok pertama, jenis kerajinan bambu ini bersifat original alias produk kerajinan tersebut masih menggunakan bahan baku bambu dengan desain yang masih kaku. Lalu pada kelompok kedua, kerajinan bambu sudah mengalami pengembangan. Artinya, kerajinan dari bambu ini sudah dikombinasikan dengan bahan baku lainnya, dengan desain yang lebih unik dan menarik tentunya.

Membuat Kerajinan Tangan Punya Banyak Manfaat

Membuat kerajinan tangan atau yang sering disebut crafting memiliki banyak manfaat, di antaranya dapat meningkatkan daya fokus atau konsentrasi pada suatu hal sehingga Anda dapat meningkatkan kualitas kerja menjadi lebih cepat dalam menyelesaikan pekerjaan.

Selain itu, kegiatan ini juga dapat membantu Anda melupakan hal-hal negatif yang ada di pikiran. Ini karena otak secara terus menerus berusaha fokus untuk berkreasi. Membuat kerajinan tangan juga merupakan suatu ekspresi diri yang memberikan energi positif sehingga membuat pikiran menjadi lebih tenang, rileks dan terbuka.

Banyaknya energi positif membuat Anda merasa lebih percaya diri, menghargai, dan mencintai diri sendiri. Tidak perlu diragukan, membuat kerajinan tangan bisa menjadi kegiatan sehari-hari yang membantu mengusir stres.

Apa Saja Manfaat Membuat Kerajinan Tangan dari Bahan Bekas?

1. Mengurangi Polusi

Salah satu yang dapat kita lakukan untuk menjaga dan merawat bumi agar tetap sehat dari berbagai polusi yang ada ialah mendaur ulang sampah yang tidak mudah terurai ini menjadi sebuah barang yang bisa dimanfaatkan kembali. Sebagai manusia yang tinggal di bumi, sepatutnya kita sadar bahwa semakin lama banyak polusi yang melanda. Maka dari itu, manfaatkanlah kreativitas kalian dengan mencoba untuk mendaur ulang sampah sehingga dengan begitu polusi dari hasil pembakaran sampah dapat berkurang.

2. Dapat Menghemat Energi

Manfaat berikutnya ialah sebagai penghemat energi. Akan ada banyak energi yang dibutuhkan untuk membuat sebuah produk baru. Dengan kata lain, akan ada banyak Sumber Daya Alam atau SDA yang terbuang. Apabila kita membuat produk dari bahan bekas, artinya kita tidak memerlukan SDA yang baru. Selain itu, mendaur ulang sama dengan mengurangi tumpukan sampah, lingkungan akan nampak lebih segar dan bersih, serta hemat energi.

Untuk mengasah kreativitas yang kamu miliki lebih jauh, Grameds juga dapat mempelajari bagaimana cara membuat aksesoris yang dapat digunakan setiap harinya melalui buku Keterampilan Aksesoris Gelang Tangan dibawah ini.

Itulah langkah-langkah dan cara membuat Kerajinan Tangan dari Bahan Bekas dan manfaat dari membuat Kerajinan Tangan dari Bahan Bekas.

Jika kalian tertarik dan ingin memperluas pengetahuan kalian, tentu kalian bisa temukan, beli, dan baca bukunya di Gramedia.com dan Gramedia Digital

Semoga artikel ini bermanfaat!

Kerajinan Tenun: Pengertian, Sejarah, dan Jenisnya

Sejumlah perempuan menenun di baawah rumah Desa Gumananon, Kecamatan Mawasangka, Buton Tengah. Sulawesi Tenggara. Desa Gumananon menjadi tempat warisan leluhur turun temurun terkait tenun Kamohu. (Dok. KemenKopUKM)

Oleh: Ani Rachman, Guru SDN No.111/IX Muhajirin, Muaro Jambi, Provinsi Jambi KOMPAS.com - Kerajinan tenun menjadi salah satu kekayaan budaya, berupa kerajinan tangan, yang dimiliki Indonesia. Apa itu kerajinan tenun?


Tags: kerajinan tangan

`Lihat Lagi
@ 2024 - Tenun Indonesia